SOLOPOS.COM - Ilustrasi pelajar sedang berpikir. (Freepik.com)

Solopos.com, SOLO–Kemampuan berpikir kritis sangat dibutuhkan oleh para siswa, karena itu  guru wajib tahu bagaimana cara melatih agar pelajar memiliki kemampuan itu. Simak ulasannya di tips belajar kali ini.

Dengan berpikir kritis, murid sekolah dapat lebih paham akan suatu masalah dan lebih mudah dalam memecahkan masalah, entah itu berkaitan tentang pelajaran di sekolah ataupun masalah yang dialami sehari-hari. Selain itu, memiliki kemampuan berpikir kritis memiliki banyak manfaat, yaitu dapat mengambil keputusan lebih cepat dan tepat, tidak mudah termakan hoaks (berita bohong), bahkan bisa membuat diri sendiri lebih memahami potensi dan juga kemampuan yang dimiliki.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Para guru di sekolah dan juga orang tua siswa pasti ingin mereka menjadi generasi yang mampu menghadapi tantangan dunia dengan cara berpikir kritis. Kemampuan berpikir kritis dapat dilatih mulai dari jenjang SD dan nantinya akan bisa berkembang lebih luas lagi ketika memasuki jenjang SMP, SMA, perguruan tinggi, bahkan di tempat kerja.

Baca Juga: Tips Aman Berangkat Sekolah di Musim Penghujan

Ekspedisi Mudik 2024

Untuk melatih kemampuan berpikir kritis pada siswa, berikut ini terdapat beberapa cara dikutip dari kemdikbud.go.id, Selasa (1/11/2022):

1. Meyakinkan Siswa tentang Kemampuan yang Dimiliki

Cara pertama yang dilakukan adalah dengan memberitahukan atau meyakinkan setiap siswa tentang kemampuan yang dimiliki. Yakinkanlah mereka dengan cara mengatakan bahwa dirinya mampu atau bisa untuk berpikir kritis. Melatih kemampuan berpikir pada siswa tidaklah mudah, mungkin karena usia mereka yang masih muda dan setiap siswa memiliki latar belakang yang berbeda.

Baca Juga: Tips Belajar Bahasa Inggris yang Menyenangkan

Tapi jangan khawatir, sebagai guru harus lebih peka dan jeli terhadap hal tersebut. Tentu hal ini akan membantu para siswa untuk melatih kemampuan berpikir kritis mereka.

2. Menumbuhkan Rasa Percaya Diri Siswa

Cara yang kedua adalah dengan menumbuhkan rasa percaya diri disetiap siswa. Seperti yang kita tahu bahwa setiap siswa memiliki kemampuan yang berbeda-beda. Oleh karena itu guru bisa melatih berpikir kritis siswa melalui kemampuan yang dimiliki setiap anak. Bahkan dalam hal ini orang tua juga berperan penting, dimana orang tua harus memahami perbedaan antara minat anak dengan kemampuan orang tua untuk menghasilkan sebuah kebijaksanaan.

3. Memfasilitasi Siswa dengan Berbagai Media untuk Berpikir Kritis

Cara ketiga adalah dengan memberikan fasilitas kepada para siswa dengan berbagai media yang mampu merangsang kemampuan berpikir kritisnya. Para guru bisa memberikan soal-soal pelajaran dalam bentuk cerita yang menarik tak lupa disertai dengan informasi yang lengkap. Hal ini akan membuat para siswa untuk mencari jawaban dengan sabar, berulang, dan teliti.

Baca Juga: Tips Membuat Tugas Kelompok Lebih Efektif

Dengan memberi soal-soal dalam bentuk cerita, akan membuat siswa juga mampu meningkatkan kemampuan literasi mereka. Meningkatkan kemampuan literasi berarti juga akan meningkatkan kemampuan siswa untuk berpikir kritis.

4. Sering Memberikan Pertanyaan “Mengapa dan Bagaimana” kepada Siswa

Cara yang terakhir melatih kemampuan berpikir kritis siswa adalah dengan memperbanyak bertanya kepada siswa dengan pertanyaan “Mengapa dan Bagaimana”. Cara ini sangat efektif untuk membuat siswa mencari jawaban lebih spesifik atau detail. Bahkan para siswa akan berusaha untuk mengumpulkan informasi yang didapatnya dan peristiwa-peristiwa saat ini. Hasil akhirnya, mereka akan bisa merumuskan solusi-solusi untuk menghadapi masalah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya